Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Tanda Terima e-Filling Tidak Terkirim ke email

Minggu akhir Februari 2018, sudah banyak wajib pajak yang mulai melaporkan SPT Tahunan. Meskipun tidak seramai minggu terakhir di bulan Maret (pasti ramai), wajib pajak sudah mulai menggunakan layanan online pajak atau e-filing untuk lapor SPT Tahunan.

Baca juga : Tips e-Filing Wajib Pajak Orang Pribadi Karyawan

Namun, sudah mulainya wajib pajak lapor SPT Tahunan ada beberapa kendala di lapangan saat wajib pajak melakukan e-filing. Terutama saat wajib pajak meminta kode verifikasi, tidak langsung terkirim ke email. Ada yang menunggu beberapa menit dan ada juga yang tidak dikirim ke email. Apabila kode verifikasi tidak dikirim ke email maka SPT tidak dapat terkirim.

Tanda Terima e-Filling Tidak Terkirim ke email
Contoh Kode Verifikasi e-Filing yang Terkirim ke email

Jika anda mengalami kendala kode verifikasi tidak dikirim ke email cobalah untuk clear chaced images and files dengan tekan tombol CTRL + Shift + Delete. Setelah itu cobalah beberapa saat lagi, cek di email apakah masuk di bagian lain misal SPAM email, Updates dll.

Baca juga : SPT PPh 21 Nihil Tidak Wajib Dilaporkan

Jika masih tidak terkirim juga kode verifikasinya, silahkan menghubungi kring pajak di 1500200 atau KPP.

Giliran sudah dapat kode verifikasi e-filing dan kirim SPT sukses. Ternyata tanda terima atau Bukti Penerimaan Elektronik tidak dikirim ke email. Apabila anda telah sukses mengirim SPT (e-filing) ke server DJP dan Bukti Penerimaan Elektronik tidak dikirim ke email tidak perlu khawatir. Anda masih bisa melihat Bukti Penerimaan Elektronik di DJPOnline bagian Arsip SPT.

Tanda Terima e-Filling Tidak Terkirim ke email
e-Filing - Arsip SPT - Lihat BPE

Pada Arsip SPT akan terlihat daftar arsip SPT yang telah anda laporkan selama ini melalui e-filing DJPOnline. Apabila anda lapor SPT melalui e-filing, maka akan terarsip di DJPOnline dan tanda terima atau Bukti Penerimaan Elektronik bisa anda lihat di menu sebelah kanan (Lihat BPE). Jika anda mau kirim ulang BPE ke email juga ada menunya, tinggal klik saja.

Baca juga : Download eSPT Tahunan PPh OP 1770 Versi 1.5

Selama menu "Lihat BPE" bisa anda lihat dan muncul Bukti Penerimaan Elektronik berwarna biru serta berisi rincian SPT yang anda laporkan, terdapat Nomor Tanda Terima Elektronik maka anda sudah berhasil lapor SPT.

Post a Comment for "Tanda Terima e-Filling Tidak Terkirim ke email"