Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

e-form Error Occured During The Submit Process. There Was a Problem Connecting to The Server

Untuk lapor SPT Tahunan PPh Orang Pribadi terutama formulir 1770 dan SPT Tahunan PPh Badan 1771, sangat disarankan menggunakan e-form PDF. Karena berdasaran pengumuman resmi Direktorat Jenderal Pajak (DJP) nomor PENG-5/PJ.09/2022 tentang Pengalihan Saluran Pelaporan SPT Tahunan Melalui Aplikasi e-SPT menjadi e-Form dan e-Filing bahwa pelaporan SPT Tahunan melalui aplikasi e-SPT akan dilakukan ditutup secara bertahap, yaitu:

  • Jenis formulir SPT 1770 S, 1770, dan 1771 pada 28 Februari 2022, pukul 16.00 WIB; dan
  • Jenis formulir SPT PPh Badan dalam satuan mata uang dolar Amerika Serikat (1771 $) dan lampiran khusus Wajib Pajak Migas pada 30 Maret 2022, pukul 15.00 WIB.

e-Form Error Tidak Bisa Submit

Namun, terkadang saat pelaporan SPT melalui e-form PDF tidak terlepas dari error baik saat pengisian SPT atau saat submit SPT.


Seperti yang beberapa wajib pajak alami saat submit e-form PDF muncul error, "e-form Error Occured During The Submit Process. There Was a Problem Connecting to The Server". Akibatnya e-form PDF gagal submit.

e-form Error Occured During The Submit Process. There Was a Problem Connecting to The Server. e-Form gagal submit.

Apabila anda mengalami error yang sama saat submit e-form, muncul error Occured During The Submit Process, There Was a Problem Connecting to The Server, silahkan ikuti solusi berikut ini.
  1. Cek pengaturan firewall di PC atau laptop yang sedang anda gunakan. Bisa anda matikan sementara waktu untuk proses submit eform. Masuk Control Panel\System and Security\Windows Defender Firewall.
  2. Cek antivirus yang terinstal pada PC atau laptop, bisa anda non aktifkan sementara waktu juga. Barangkali antivirus menjadi penyebab gagalnya saat submit e-form PDF.
Apabila firewall dan antivirus tidak berpengaruh terhadap suksesnya submit e-form PDF, silahkan anda cek pengaruran SSL/TLS. Pastikan SSL/TLS pada Internet Option tercentang semua, baik TLS 1.0, 1.1, 1.2, dan SSL 3.0.


Untuk mengatur SSL/TLS silahkan masuk Control Panel\Network and Internet, pilih Internet Option.

Cara setting SSL TLS pada internet option untuk solusi gagal submit e-form PDF

Saat jendela internet option tampil, pilih menu Advanced. Lalu scroll ke bawah hingga sampai pada bagian SSL dan TLS. Centang semua bagian SSL dan TLS. Setelah itu klik apply dan OK.

Demikian solusi error gagal submit e-form PDF yang dapat saya sampaikan, semoga bermafaat.

1 comment for "e-form Error Occured During The Submit Process. There Was a Problem Connecting to The Server"